10.19
0
Penulis    : Remy Giovanny Mangowal
NRP    : 5110100177
Kelas    : C
Topik    : Jika Tidak Gila Bukan Cinta
Tanggal    : 24 April 2011
Link    : http://www.youtube.com/watch?v=oXbLimZBb7U (Part 1 dari 5 bagian)

Ada 3 jenis cinta, yaitu:
1. Romantic Love
    Cinta yang bersifat fisik---ingin dekat, ingin menyentuh, dan sejenisnya. Tidak akan bertahan dalam pernikahan jika tidak ada nomor 2.
2. Friendship Love
    Terjadi dalam persahabatan, perjuangan bersama. Cinta dalam rumah tangga hanya bisa berkelanjutan apabila persahabatan antara suami istri dipertahankan, bukan saling menjalani hidup masing-masing.
3. Fatherly/Motherly Love
    Seperti pada ayah/ibu ke anaknya, atau kakak ke adiknya.

Cinta dalam keluarga adalah basis dari perkembangan kehidupan cinta anaknya. Jika ayah dari sebuah keluarga memiliki sifat yang memberi contoh baik, maka anak perempuannya otomatis akan mencari calon suami yang bersifat baik seperti ayahnya. Begitu juga sebaliknya. Karena itu orang tua harus memberi contoh dalam kehidupan keluarganya.

Unconditional love atau Cinta tanpa syarat yang benar-benar tanpa syarat hanya datang dari Tuhan. Kemampuan itu diwariskan kepada ibu dari sebuah keluarga. Memang selalu ada syaratnya dalam mencintai, namun usahakan syaratnya itu adalah kita ingin melihat diri kita sebagai pribadi yang mampu mencintai. Karena cara paling indah untuk dicintai adalah dengan mencintai.

Cinta membuat gila juga dapat ditunjukkan dari tindakan ekstrim saat terdesak dalam hubungan percintaan, misalnya dengan mengajak pasangannya kawin lari, mengajak calon perebut pasangan anda duel, dan bahkan memakai dukun demi cintanya. Karena itu dapat dibuktikan bahwa cinta membuat gila.

Kalau lama dalam memutuskan yang benar, pasti salah, apapun itu. Meskipun alasannya baik, tapi kalau lama dan lambat pasti salah.

Tujuan dari cinta adalah untuk kebaikan, tidak ada yang lain. Karena itu kita harus berusaha menjadi pemulia pasangan kita. Luka juga dapat mengembangkan kemampuan kita menahan penderitaan nantinya, karena itu ketika kita sedang tersakiti, syukurilah karena itu adalah kesempatan yang diberikan Tuhan dalam mengembangkan kemampuan kita menahan penderitaan.

Cinta itu overrated. Terlalu dibesar-besarkan. Karena itu cinta seharusnya dapat menjadi penguat bagi orang yang mencintai.

Ungkapan cinta dapat menambah keharmonisan kehidupan rumah tangga. Karena itu jangan ragu memanggil pasangan kita dengan panggilan kasih rumah tangga.

Apa Parameter Kita Sudah Gila Karena Cinta
    Orang 'gila' tidak tahu kalau dia gila, karena kalau dia tahu dia gila maka dia tidak gila. Gila itu berdasarkan pandangan orang lain terhadap orang yang 'gila'.

Manakah Yang Lebih Dahulu Diciptakan; Akal atau Cinta dan Bagaimana Mengantisipasi Kegilaan Dari Cinta Tersebut
    Karena Tuhan kita sebut sebagai Tuhan yang Maha Mencintai, kemungkinan besar Cinta diciptakan lebih dulu daripada Akal. Tapi Akal yang terlatih akan berhati-hati terhadap Cinta. Karena itu jangan buat keputusan karena emosi sesaat. Misalnya karena ledakan emosi Cinta, Marah, Sedih, Gembira, dan Cemburu. Karena kesalahan dalam tindakan cinta itu bersifat panjang.

Bagaimanakah Kita Yakin Seseorang Itu Pasangan Kita
    Cek apakah sesuai dengan kita. Sesuai berarti membuat kita suka hal yang positif, misal suka beribadah, berbuat baik, dan lain-lain. Jika membuat suka hal negatif, berarti bukanlah pasangan yang tepat. Berhati-hatilah karena penilaian kita dapat dibuat salah oleh cinta.

Bagaimana Menghilangkan Rasa Dendam Dari Cinta
    Jangan dendam. Jangan menyusahkan hidup kita yang indah ini.

Bagaimana Kalau Kita Tidak Punya Keberanian Memanggil Dengan Panggilan Kasih
    Cinta itu masalah keputusan. Asal kita memulai niat kita untuk melakukannya, tidak ada masalah. Teruslah coba lakukan karena pasangan kita akan sangat bahagia jika mendengar kita memanggilnya dengan panggilan kasih.

Kesimpulan dari topik ini adalah:
1. Cinta, apapun bentuk cintanya, adalah masa kita belajar The Power of Love. Orang yang tidak pernah jatuh cinta tidak akan merasakan kekuatannya. Cinta memungkinkan seseorang mengharapkan yang tidak mungkin.
2. Cinta membuat kita menjadi ingin seseorang yang lebih tinggi, besar, dan baik dari diri kita sendiri.
3. Cinta adalah hal yang indah karena Cinta adalah saat kita dapat memimpikan hal-hal yang impossible dicapai, yang mengajar kita belajar mengasihi atau percaya kepada orang lain, dan membuat kita melihat kehidupan dari sisi lain.
4. Jatuh cintalah, dan pastikan kecintaan anda itu tepat dengan memastikan bahwa perasaan itu menuntun, menarik, mengundang anda ke hal yang lebih baik.

0 komentar:

Posting Komentar