02.31
0

 Resume Mario Teguh Golden Ways
 SUMO ( Susah Move On )

Saya akan mengulas kembali acara Mario Teguh Golden Ways edisi Minggu, 24 Februari 2013 yang bertema SUMO ( Susah Move On ).
Move on bukanlah hal yang hanya biasa terjadi pada kalangan remaja saja, namun orangtua pun juga bisa mengalaminya. Keputusan untuk move on jauh lebih penting daripada kecepatan move on. Kehidupan itu akan maju ketika kita meninggalkan masa lalu dan memperbaiki diri kita.
Ketika kita mengingikan kebahagiaan, Tuhan pasti akan membelokkan kita kepada kesedihan dulu. Setiap kenaikan kelas itu pasti ada ujiannya. Dibutuhkan hati yang besar untuk menjadi orang yang besar. Jangan mudah menyerah disaat kita harus mengalami sebuah kegagalan, tetapi pikirkanlah strategi atau langkah baru untuk MOVE ON.
Orang yang “sumo” beranggapan bahwa penderitaannya adalah suatu hal yang berisfat permanen, karena mereka tidak memiliki semangat untuk melakukan intropeksi dan pembenahan diri. Orang yang memiliki masalah yang mirip atau hampir sama tetapi yang membedakannya adalah reaksi terhadap masalah tersebut. Jadi, bersedihlah sebentar kemudian lakukanlah upaya supaya Anda bisa menyelesaikan masalah itu. Orang sumo biasanya hanya selalu bersedih dan galau dengan masalahnya.
Orang yang “sumo” itu berpegang pada penderitaan. Pegangan yang terbaik adalah orang yang kau cintai dan yang mencintaimu. Orangtua, istri, suami, anak, sahabat, dan yang lainnya. Bagi orang yang sedang bersedih. Pegangan yang terbaik adalah orang yang mencintaimu yang juga mencintainya. Jadi mencintai seseorang itu dibutuhkan.
Orang yang cerdas selalu memperhatikan pola dalam kehidupan. Kehidupan akan berespon seindah perilaku kita.
Jangan takut salah ataupun gagal, karena hal tersebutlah yang justru akan mendekatkan anda dengan sebuah kesuksesan.
Move on yang dimaksud disini bukan hanya move on dari orang yang kita cintai. Tapi juga move on dari karir, bisnis, dan pendidikan.
Move on itu bertujuan untuk mencari yang 'lebih baik'. Jadi, kita tidak boleh asal-asalan mencari pengganti hanya karena ingin cepat-cepat move on, karena itu sangat beresiko. Bisa saja kita akan mendapatkan wanita / pria yang kualitasnya jauh dibawahnya atau dibawah anda dan anda terima hanya karena anda ingin move on. Cobalah untuk bersabar dulu dan cobalah untuk berusaha lagi untuk mendapatkannya dengan cara meningkatkan kualitas anda.
Jika dalam pekerjaan ? Cobalah untuk menjadi karyawan yang lebih berkualitas walaupun anda sebenarnya mengeluh dengan jumlah gaji anda. Tapi jika anda lampiaskan keluhan itu bahkan menjelek-jelekan perusahaan dimana anda bekerja, bos anda pasti akan berkata, "inilah alasan saya mengapa saya tidak menaikkan gaji anda". Tahukah anda bahwa jumlah gaji itu disesuaikan dengan kebutuhan dan kualitas kerja kita?
Jadi, kunci utamanya adalah Ketahuilah kesalahan anda, perbaikilah, dan maafkanlah.
Jika anda merasa menyesal karena cinta anda ditolak. Maka katakanlah dalam hati untuk menguatkan anda, "terima kasih Tuhan karena telah memperingatiku melalui rasa menyesal ini. Aku akan berjanji tidak akan mengulangi kesalahan itu lagi. Dan terima kasih juga karena Engkau telah menurunkan orang yang semakin membawaku menuju kedewasaan dan penolakan ini yang mengajariku untuk mendapatkan yang lebih baik lagi."
Penghianatan itu sangat baik. Kenapa? Karena Tuhan telah memperingati kita bahwa dia itu tidak baik untuk anda di masa depan. Makanya Tuhan menggagalkan upaya kita karena Tuhan itu maha penyayang dan maha mengetahui. Tuhan tidak pernah memberikan yang buruk untuk tujuan yang menghancurkan kita. Kegagalan dan pengkhianatan itu adalah anugerah besar dari Tuhan karena telah memberikan pelajaran yang terbaik supaya kita bisa move on dari perbuatan buruk.



Penulis :
Nama  : Desy Candra Novitasari
NRP    : 5110100045
Kelas   : Soset ( C )
Email   : desycandra.045@gmail.com

0 komentar:

Posting Komentar