06.47
0
NRP: 5111100121
Nama : Askary Muhammad
Kelas : Sosio Etika A

Testimonial

3 Materi yang paling berkesan :
  • Prepare Your Future With Study Abroad
 Saya sangat tertarik dengan materi yang diberikan oleh pak hari dan pak ari, karena kita sebagai mahasiswa IT harus lebih siap lagi mempersiapkan diri untuk belajar lebih luas ke negara asing, banyak hal baru yang bisa kita dapatkan dan tidak akan bisa kita dapatkan di negara sendiri. Ketertarikan saya dengan materi ini, terpacu karena banyaknya perbedaan aturan di negara asing dengan Indonesia, dari segi aturan negara dan kesadaran masyarakatnya.
  • The Art of Effective Presentation
Yang membuat saya berkesan di materi ini adalah pembicaranya yang energik (Bapak Akhmad Guntar), memberi ilmu mengenai cara presentasi yang baik dan benar serta teknik untuk menghilangkan rasa gugup didepan umum. Mencoba adalah keharusan kita untuk mengalami gagal terlebih dahulu agar kedepannya kita dapat introspeksi diri bagaimana perbaikan ke depannya, selama kita tidak mencoba berbicara di depan umum, kita tidak akan terbiasa dengan presentasi bernada lancar, lancang dan menarik perhatian para audience.
  • IT Career and Profession
Bapak Brahmantyo memberikan pengalaman menariknya selama bekerja di perusahaan multi nasional perancis. Karir dan profesi kita di tentukan oleh bagaimana pengasahan skill dan kemampuan kita selama studi. Gaji yang menarik atau pekerjaan yang menarik? itu adalah pilihan kita, apa passion kita untuk bekerja. Sekiranya gambaran paling menarik selama kuliah tamu, ketika ada audience yang bertanya, apa yang harus kita tekuni, fokus terhadap satu keahlian tetapi mahir (diatas rata-rata) atau fokus banyak keahlian tapi rata-rata, beliau menjawab lebih baik kita fokus dengan satu keahlian tetapi diatas rata-rata.
  • Untuk kuliah tamu kelompok A3 (Technopreneurship Ways in IT)
secara materi saya tidak begitu memperhatikan karena sibuk terhadap jalannya acara. Alhamdulillah karena dekatnya saya dengan bapak Imam Baihaqi, saya belajar banyak mengenai bisnis di bidang IT seiring dengan menjadi dosen mata kuliah technoprenership kelas 22, saya mendapatkan banyak nasihat mengenai bisnis yang sehat dan cara memulai bisnis (start-up bussiness). Memang pada intinya, semua hal tidak dapat langsung berhasil/sukses jika kita tidak mencoba

Kritik dan Saran :

Kritik saya terhadap kuliah tamu selama satu semester ini, saya mengamati kuliah tamu ini, rasanya monoton hanya kuliah tamu saja dengan menerapkan datang tepat waktu tapi mungkin jarang dari teman-teman yang merealisasikan terhadap kegiatan yang bukan kuliah.
Saran saya mungkin tidak setiap perkuliahan mematok terhadap kuliah tamu saja, mungkin ada perhatian dari dosen dengan di selingi kelas seperti biasa agar dosen lebih mengetahui dan meminta mahasiswanya me-review atas kuliah tamu minggu yang lalu, sehingga dosen lebih mengetahui ada yang membekas dari kuliah tamu yang telah di selenggarakan. Dan lebih baik kelompok kuliah tamu tidak dipecah menjadi 3 kelompok karena lebih mengambil waktu yang banyak, sehingga ada alokasi kelas seperti biasa.

Usulan Materi Kedepan:

Seperti dari kritik dan saran saya, ada materi-materi dari dosen dan review kuliah tamu dari minggu yang lalu di selenggarakan dengan cara di selingi kelas seperti biasa.

Curhatan Panitia :

Saya merasa terpaksa menjadi ketua panitia. Tetapi ini menjadi pengalaman pertama saya menjadi ketua panitia dalam sebuah acara dan alhamdulillah berjalan dengan lancar walaupun secara internal, banyak keterlambatan dari kelompok A3 seperti foto dokumentasi dan SPJ. Dan sedikit kecewa terhadap sie yang mengurusi SPJ karena yang bersangkutan susah untuk datang rapat serta tidak mengabari sehingga terjadi keterlambatan dan ketidaksigapan dalam mengurusi SPJ dan sie dokumentasi karena menunda-nunda apa yang saya minta untuk dipostingkan di grup (jika yang bersangkutan membaca saya mohon maaf, ini adalah bagian dari keluhan saya selama menjadi ketua panitia).

Saya berterima kasih kepada Bapak Imam selama menjadi dosen pembimbing dan teman-teman yang telah datang di kuliah tamu kelompok A3 dan khusus nya panitia yang telah bekerja keras untuk melancarkan acara.

Lampiran Foto Kelompok A3 :


0 komentar:

Posting Komentar