09.17
0

Penulis 
Nama: Widyasari Ayu Wibowo
NRP  : 5111100085
Sosio & Etika kelas B


TESTIMONIAL

Kuliah Sosio dan Etika mengajarkan pada saya tentang bagaimana cara untuk membangun kinerja profesional berdasarkan prinsip etika yang sesuai dengan bidang yang saya pelajari. Melalui kuliah ini saya dapat berperan aktif dalam menjalin kerja sama dengan pihak luar yang sesuai dengan bidang minat kita. Saya mendapat wawasan IT yang diterapkan dalam berbagai bidang umum seperti di pemerintahan, public speaking, bahkan scholarship. Awalnya saya mengira bahwa IT itu hanya bisa diterapkan pada bidang-bidang yang memang dekat dengan IT, tapi ternyata IT itu dapat diterapkan di semua bidang karena IT itu mendasari semua kebutuhan yang ada di masyarakat. 
Materi yang paling berkesan adalah tentang Preparing your future with study abroad. Karena pada kultam itu saya bisa mengetahui trik dan tips tentang bagaimana mempersiapkan kuliah di luar negeri dengan lebih matang dan sesuai dengan kemampuan kita. Selain itu cara penyampaian kultam ini berbeda dengan yang lain yaitu melalui talkshow.

KRITIK SARAN

Secara umum pelaksanaan kuliah tamu sudah baik namun masih sering dalam segi waktu pelaksanaan mengalami keterlambatan. Metode kultam yang disampaikan pun kurang variatif karena 8 kelompok menggunakan metode seminar dan hanya 1 kelompok yang menggunakan metode talkshow. Saran saya kedepannya pelaksanaan kuliah tamu diharap bisa lebih kreatif lagi dan tentunya tepat waktu.

USULAN MATERI

Saya mengusulkan materi mengenai "Penerapaan IT dalam Peretasan Kemiskinan Masyarakat"  Materi itu berpotensi besar untuk diterapkan di dalam masyarakat sehingga, dapat memberikan wawasan yang bermanfaat positif tidak hanya pada peserta namun juga pada masyarakat luas.

CURHAT PANITIA

Pada waktu melaksanankan kultam saya, saya merasa semangat teman-teman dalam mengikuti kuliah tamu kurang. Hal ini dapat dilihat dari banyaknya peserta yang datang terlambat serta posisi duduk peserta yang cenderung memilih kursi di deretan belakang. Saya berharap teman-teman mengikuti kegiatan kultam bukan semata untuk mendapatkan nilai melainkan juga karena ada dorongan untuk menuntut ilmu lebih.
Kuliah tamu yang saya selenggarakan mengangkat tema "The Art of Efective Presentation". Kultam ini membicarakan tentang bagaimana cara presentasi yang interaktif dan tepat sasaran sehingga dapat mudah dipahami oleh orang awam sekalipun





0 komentar:

Posting Komentar